Journal article

Penentuan Marka Genetik Escherichia coli O157 H7 Asal Hewan dan Manusia dengan Metode Random Amplified Polymorphic DNA

I Wayan Suardana Drh. Dyah Ayu Widiasih, Ph.D KOMANG JANUARTHA PUTRA PINATIH

Volume : 15 Nomor : 3 Published : 2014, September

Jurnal Veteriner

Abstrak

Penggunaan metode random amplified polymorphic DNA (RAPD) sebagai salah satu metode identifikasi penanda genetik pada bakteri telah digunakan secara luas oleh banyak peneliti. Metode ini diketahui bersifat sederhana, cepat dan dapat dipercaya. Tulisan ini mengulas aplikasi metode RAPD untuk mengetahui marka genetik dari Escherichia coli O157:H7 sebagai agen zoonosis yang sangat berbahaya. Hasil dari kajian ini diharapkan dapat memprediksi asal isolat apakah dari hewan ataupun manusia sebagai langkah cepat dalam penelusuran patogenesis dari agen. Penelitian diawali dengan kultivasi 20 isolat E. coli O157:H7 koleksi peneliti dengan rincian dua isolat asal feses sapi, dua isolat asal daging sapi, dua isolat asal feses ayam, dua isolat asal feses manusia sehat, dan 12 isolat asal feses manusia sakit (asal penderita gagal ginjal). Ke-20 isolat dikonfirmasi dengan menumbuhkan pada media selektif sorbitol MacConkey agar (SMAC) yang dilanjutkan dengan uji latex O157 aglutination test serta uji antiserum H7. Analisis molekuler untuk prediksi marker/penanda dilakukan dengan metode RAPD menggunakan gabungan primer universal OPA-01, OPA-02, OPA-03, dan OPA-04. Hasil penelitian diketahui bahwa ada pita spesifik yang peluang kehadirannya dapat membedakan antara isolat yang berasal dari kasus sakit dan sehat yaitu hadirnya pita-pita dengan panjang 1721 dan 700 bp. Ditemukan juga pita khusus sebagai penanda untuk isolat asal manusia sakit yaitu pita dengan panjang 1721 bp, sedangkan isolat asal manusia sehat adalah pita dengan panjang 300 bp. Isolat asal feses ayam dicirikan dengan pita 250 bp, isolat asal daging sapi 1400 dan 429 bp serta isolat asal feses sapi 342 bp. Kehadiran pita-pita spesifik ini diharapkan dapat menjadi penanda untuk penelusuran sumber agen E. coli O157:H7 secara cepat. Kata-kata kunci : E. coli O157:H7, RAPD, marka genetik, zoonosis