Journal article
Pengaruh Perbandingan Jerami dan Kotoran Sapi Terhadap Profil Suhu dan Karakteristik Pupuk Kompos yang Dihasilkan
Sebastiao Massa Yohanes Setiyo I WAYAN WIDIA
Volume : 0 Nomor : 2 Published : 2018, September
BETA (Biosistem dan Teknik Pertanian)
Abstrak
Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh perbandingan jerami dan kotoran sapi terhadap profil suhu dan karakteristik pupuk kompos yang dihasilkan. Percobaan dilakukan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan tiga level perlakuan perbandingan antara porsi bahan jerami dan kotoran sapi. Sedangkan perlakuan yang digunakan sebagai kontrol hanya menggunakan bahan jerami. Pengamatan dilakukan terhadap dua hal yaitu profil suhu selama proses pengomposan dan karakteristik kompos yang dihasilkan. Hasil penelitian menunjukkan perubahan kotoran sapi meningkatkan suhu proses pengomposan yaitu suhu fase mesofilik (30-35?C). kompos yang dihasilkan memiliki karakteristik antara lain pH rata-rata 7.3, kadar air rata-rata 5.5%, dan C-organik rata-rata 26,9%. Kata kunci: Jerami, kotoran sapi, suhu proses, menghasilkan kompos. ABSTRACT