Journal article
KARAKTERISTIK BATU BATA TANPA PEMBAKARAN TERBUAT DARI ABU SEKAM PADI DAN SERBUK BATU TABAS
I Ketut Sudarsana IDA AYU MADE BUDIWATI Yohanes Angga Wijaya
Volume : 15 Nomor : 1 Published : 2011, January
Jurnal Ilmiah Teknik Sipil
Abstrak
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui karakteristik batu bata yaitu kuat tekan dan penyerapan air. Batu bata dibuat dengan memanfaatkan limbah abu sekam padi dan serbuk batu-tabas yang ditambahkan dengan semen sebagai perekat dan dicampur dengan tanah liat serta tanpa mengalami proses pembakaran. Sebanyak lima jenis campuran dibuat dengan proporsi total abu sekam padi dan serbuk batu tabas 30%, tanah liat 60% dan semen sebanyak 10% dari persentase berat campuran. Variasi komposisi antara abu sekam padi dan serbuk batu tabas dibuat dengan menggunakan perbandingan 0%:30%; 7,5%:22,5%; 15%:15%; 22,5%:7,5%; 30%:0%. Benda uji yang digunakan berupa kubus dengan ukuran 6x6x6 cm. Dari masing-masing campuran dibuatkan 3 buah benda uji untuk pengujian kuat tekan dan 3 buah benda uji untuk pengujian resapan air. Pengujian dilakukan pada umur 14 dan 28 hari. Dari hasil penelitian diperoleh bahwa nilai kuat tekan terbesar batu bata tanpa pembakaran adalah 22,90 kg/cm2 yang diperoleh pada campuran I dengan persentase abu sekam dan serbuk batu tabas 30% dan 0% pada umur 28 hari, sedangkan resapan air terkecil adalah sebesar 44,03% yang diperoleh dari pembuatan batu bata memakai campuran V dimana kadar abu sekam padi dan serbuk batu tabas adalah 0% dan 30% pada umur 28 hari.