Journal article
PENGARUH BAURAN KOMUNIKASI PEMASARAN TERHADAP PROSES KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PROVIDER TRI DI KOTA DENPASAR
I.A.Chandra Surya Novita Devi I Gst. Ayu Kt. Giantari
Volume : 3 Nomor : 7 Published : 2014, July
E-Journal Manajemen Universitas Udayana
Abstrak
Penelitian ini bertujuan agar mengetahui pengaruh bauran komunikasi pemasaran terhadap proses keputusan pembelian konsumen providerTri di kota Denpasar. Analisis data yang digunakan dengan menggunakan teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif, teknik analisis regresi linier berganda dengan analisis faktor. Hasil analisis koefisien determinasi (R2) diketahui besarnya 0,648. Ini menunjukkan bahwa 64,8% variasi perubahan naik turunya variabel proses keputusan pembelian konsumen dipengaruhi oleh variabel bauran komunikasi pemasaran, sedangkan 39,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh signifikan secara simultan dan parsial antara bauran komunikasi pemasaran terhadap proses keputusan pembelian konsumen provider Tri di kota Denpasar. Kata kunci: Bauran Komunikasi Pemasaran, Proses Keputusan Pembelian