Journal article
Hubungan Persepsi Manfaat dengan Kepesertaan JKN Secara Mandiri di Puskesmas I Denpasar Timur
I.A. Putri Widhiastuti PANDE PUTU JANURAGA DEWA NYOMAN WIRAWAN
Volume : 3 Nomor : 2 Published : 2015, December
Public health and Preventive Medicine Archive
Abstrak
Abstrak Latar belakang dan tujuan: Pemerintah Indonesia menargetkan tahun 2019 bahwa semua penduduk Indonesia menjadi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Pada tahun 2015 proporsi penduduk Indonesia yang menjadi peserta JKN adalah 53,4%. Proporsi peserta yang iurannya dibayarkan pemerintah sebesar 34,0%, oleh pemberi upah 4,3%, membayar sendiri 3,9%, sedangkan yang belum menjadi peserta JKN sebesar 57,8%. Untuk mencapai target 100% pada tahun 2019, peserta yang bisa ditingkatkan hanya kelompok penerima upah dan peserta mandiri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kepesertaan pasien rawat jalan dalam program JKN secara mandiri dengan faktor sosiodemografi, sosialisasi tentang JKN, persepsi kepala rumah tangga untuk terkena suatu penyakit, serta persepsi manfaat dan hambatan dalam program JKN. Metode: Penelitian sampel survei cross-sectional dilakukan di Kota Denpasar dengan responden sebanyak 188 kepala rumah tangga dari pasien yang berkunjung ke Puskesmas I Denpasar Timur, yang terdiri dari 94 peserta JKN mandiri dan 94 orang yang tidak mempunyai asuransi kesehatan. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara di rumah responden. Data dianalisis secara univariat, bivariat dan analisis multivariat dengan metode regresi logistik. Hasil: Responden yang telah mendapat informasi tentang JKN sebanyak 89,36%. Analisis bivariat dan multivariat menunjukkan bahwa variabel yang secara signifikan berhubungan dengan kepesertaan JKN adalah persepsi responden terhadap manfaat JKN dengan adjusted OR=4,53 (95%CI: 2,15-9,55). Variabel lain seperti sosiodemografi, sosialisasi tentang JKN dan persepsi kepala rumah tangga untuk terkena suatu penyakit tidak berhubungan dengan kepesertaan JKN. Simpulan: Persepsi responden terhadap manfaat JKN adalah satu-satunya variabel yang berhubungan dengan kepesertaan JKN. Kata Kunci: sosiodemografi, persepsi manfaat, sosialisasi, kepesertaan JKN