Journal article

Perancangan Basis Data E-Library Program Studi Matematika FMIPA Universitas Udayana

I Gusti Ngurah Lanang Wijayakusuma I Ketut Restu Wiranata

Volume : 8 Nomor : 1 Published : 2018, June

JURNAL MATEMATIKA - Jurusan Matematika, Fakultas MIPA Universitas Udayana

Abstrak

Perancangan basis data merupakan proses membuat desain yang akan mendukung operasional dan tujuan suatu instansi. Pemanfaatan basis data pada elibrary memungkinkan untuk menyimpan dan men-download e-book ataupun ejournal dengan mudah. Tujuan dari e-library itu sendiri terkait dengan efisiensi biaya penyimpanan fisik dan mempermudah civitas akademika FMIPA Udayana untuk mencari referensi-referensi yang akan digunakan dalam penelitian mereka. Metode yang digunakan dalam merancang basis data e-library adalah metode perancangan basis data relasional sampai dengan bentuk normal ke 3 (3-NF) dan skema basis data yang dihasilkan digambarkan dengan menggunakan SQLyog. Hasil perancangan sistem basis data e-library ini berupa tiga buah tabel yaitu tabel daftaranggota, tabel download, dan tabel katalog yang sudah memenuhi third norm form. Melalui rancangan basis data e-library ini pengguna dapat mengetahui laporan mengenai data mahasiswa yang menjadi anggota e-library, data download, dan data katalog berupa e-book ataupun e-journal yang tersedia, serta dapat mengetahui beberapa informasi lain yang bermanfaat bagi pengguna berkaitan dengan data pada tabel daftaranggota, tabel download, dan tabel katalog