Journal article

COMPUTER ANXIETY DALAM KONTEKS PENDIDIKAN AKUNTANSI

Dodik Ariyanto Ayu Aryista Dewi I Made Sukartha

Volume : 29 Nomor : 1 Published : 2017, March

Modus

Abstrak

Abstrak Perkembangan teknologi informasi dalam era modernisasi dan globalisasi berdampak pada dunia akuntansi yang saat ini sudah terintegrasi dengan komputer. Mahasiswa akuntansi dituntut untuk mampu menggunakan dan mengoperasikan komputer dan software akuntansi. Masalah muncul ketika masih ada mahasiswa yang bereaksi negatif mulai dari tanggapan yang pasif hingga penolakan terhadap penggunaan komputer.Penelitian ini berusaha menggali secara mendalam mengenai pengaruh tipe kepribadian, gender, dan IPK terhadap kecemasan berkomputer (computer anxiety) dalam konteks pendidikan akuntansi. Sampel adalah 180 mahasiswa Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana. Penelitian menggunakan instrumen Computer Anxiety Rating Scale (CARS) dan Myers Briggs Type Indicator (MBTI). Pengumpulan data melalui survei dengan kuesioner. Analisis regresi dilakukan dengan program SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa esktrovert dan IPK tinggi cenderung memiliki tingkat computer anxiety yang rendah. Sedangkan gender mahasiswa tidak menunjukan adanya variasi kecemasan berkomputer. Kata kunci: Computer Anxiety, CARS, MBTI, gender, IPK