Journal article

Pengaruh Fuzzy Logic Controller Pada Pengoperasian Filter Aktif Shunt Terhadap Penurunan ITHD dan Rugi- Rugi Daya Pada Sistem Kelistrikan RSUD Klungkung

I Putu Jerry Akira Dinata I WAYAN RINAS I Wayan Arta Wijaya

Volume : 6 Nomor : 3 Published : 2019, September

E-Journal SPEKTRUM

Abstrak

RSUD Klungkung disuplai oleh transformator dengan kapasitas 200 kVA. Penggunaan beban non linier di RSUD Klungkung dapat menyebabkan terjadinya arus harmonisa (ITHD ). Semakin besar arus harmonisa yang dihasilkan, maka kualitas daya listrik akan semakin buruk, sehingga menyebabkan munculnya losses pada transformator. Pemasangan filter aktif shunt dan penggunaan fuzzy logic controller sebagai pengontrol pada filter mampu meredam harmonisa yang terjadi pada sistem kelistrikannya. Hasil pengukuran ITHD pada kondisi eksisting untuk phasa R sebesar 11,23%, phasa S sebesar 14,72%, dan phasa T sebesar 11,20%. Nilai ITHD mengalami penurunan saat sistem dipasangkan filter aktif shunt untuk phasa R sebesar 5,24%, phasa S sebesar 7,18%, dan phasa T sebesar 5,34%. Nilai ITHD kembali mengalami penurunan saat penggunaan fuzzy logic controller untuk phasa R sebesar 0,15%, phasa S sebesar 0,17%, dan phasa T sebesar 0,11%. Menurunnya nilai ITHD berpengaruh terhadap losses yang dihasilkan pada sistem. Pada kondisi eksisting lossesnya sebesar 10,525%, losses pada pengoperasian filter aktif shunt sebesar 1,352%, dan penggunaan fuzzy logic controller menghasilkan losses terkecil yaitu 0,00035%. Kata Kunci : ITHD , Filter Aktif Shunt, Fuzzy Logic Controller, Losses