Journal article
Pengaruh Beban Pemanasan Air Terhadap Efisiensi Kondensor Pada Sistem Heat Pump
I NENGAH SUARNADWIPA Made Ricki Murti,
Volume : 3 Nomor : 2 Published : 2017, November
JURNAL METTEK
Abstrak
Pada penelitian ini, variabel yang diteliti adalah laju aliran volume air yang merupakan beban pemanasan air di kondensor pada sistem heat pump. Sistem ini menggunakan fluida kerja R-134a. Kondensor yang digunakan tipe concentric tube dan evaporator dari tipe fin tube. Pengukuran yang dilakukan meliputi pengukuran laju aliran volume refrigeran, pengukuran daya input kompresor dengan wattmeter, temperatur refrigeran di setiap titik kondisi dan temperatur air sisi masuk dan keluar kondensor. Dari hasil penelitian diperoleh temperatur pemanasan air menurun, laju panas kondensor pada sisi refrigeran dan sisi air mengalami penurunan dengan meningkatnya laju aliran volume air (beban pemanasan air) dan efisiensi kondensor yang dihasilkan maksimum terjadi pada beban pemanasan 4 liter/menit sebesar 84%.