Journal article

Studi Perancangan Produksi Papan Bubutmen

K.. Antriksa I Made Alit Karyawan Salain NGAKAN MADE ANOM WIRYASA

Volume : 4 Nomor : 1 Published : 2016, January

Jurnal Spektran

Abstrak

Penelitian tentang studi perancangan produksi papan “Bubutmen” (bambu, serat serabut kelapa dan semen), berfungsi sebagai bahan pemisah pada bangunan telah dilaksanakan. Lingkup perancangan mencakup perancangan fungsi arsitektur meliputi daya serap air, bentuk, ukuran dan berat papan.Perancangan daya serap air dan berat dilakukan melalui rancangan rangka anyaman bambu berongga dan campuran spasi dengan perbandingan berat semen, serat serabut kelapa dan air yaitu 5,00 : 1,00 : 3,17. Bentuk dan ukuran dilakukan melalui perencanaan alat cetak.Perancangan mekanis dilakukan melalui perencanaan dua model rangka anyaman bambu yaitu Model 1 (M1) terdiri dari 12 bilah bambu panjang, 660 biji paku steples. Model 2 (M2) terdiri dari 7 bilah bambu panjang, 385 biji paku steples. Masing-masing model terdiri dari 110 bilah bambu pendek. Perancangan biaya produksi dilakukan melalui efisiensi bahan dan efektifitas proses produksi. Umur benda uji 28 hari dan setiap pengujian digunakan 3 buah benda uji. Benda uji daya serap air dan berat papan berukuran panjang 20 Cm, lebar 20 Cm dan tebal 3 Cm. Benda uji beban maksimum pada lendutan ijin berukuran panjang 80 Cm, lebar 60 Cm dan tebal 3 Cm. Hasil perancangan daya serap air papan M1 sebesar 24,59 % dan M2 sebesar 15,14 %. Bentuk berupa papan dengan ukuran panjang 2400 mm, lebar 600 mm dan tebal 30 mm. Berat papan M1 sebesar 38,25 kg dan M2 sebesar 43,49 kg. Beban maksimum pada lendutan ijin papan M1 sebesar 32,72 kg dan M2 sebesar 55,94 kg. Hasil harga jual papan M1 sebesar Rp. 115.806,17/unit dan M2 sebesar Rp. 113.486,14/unit. Keuntungan papan M1 sebesar Rp. 17.546,39/unit dan M2 sebesar Rp. 17.194,87/unit. Jumlah produksi pada titik impas papan M1 sebanyak 76 unit dan M2 sebanyak 77 unit. Kata kunci : air, bambu, papan bubutmen, semen, serat serabut kelapa