Journal article
Kualitas Daging Sapi Bali dan Daging Sapi Wagyu yang Disimpan pada Suhu Dingin
Kadek Karang Agustina Sonia Citra Dewi Sembiring I KETUT SUADA
Volume : 11 Nomor : 1 Published : 2019, February
BULETIN VETERINER UDAYANA
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas daging sapi bali dan daging sapi Wagyu yang disimpan pada suhu 4oC. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap pola faktorial. Parameter kualitas daging yang diteliti meliputi pH, kadar air, daya ikat air (DIA) dan tekstur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai pH daging sapi Wagyu dan daging sapi bali mengalami peningkatan selama penyimpanan pada suhu dingin. Sementara kadar air, Daya Ikat Air dan tekstur kedua jenis daging ini mengalami penurunan. Perubahan yang signifikan terjadi pada pengamatan hari ke empat. Dapat disimpulkan bahwa penyimpanan daging sapi baik daging Wagyu maupun sapi bali pada suhu 4oC tidak efektif untuk jangka waktu lebih dari 3 hari.