Journal article
ANALISIS PERBANDINGAN PENILAIAN KINERJA BPR DENGAN PENDEKATAN BALANCED SCORECARD
Volume : 13 Nomor : 1 Published : 2015, October
E-Journal Akuntansi Universitas Udayana
Abstrak
Balanced scorecard merupakan salah satu alat ukur kinerja kontemporer perusahaan yang diciptakan Robert S. Kaplan dan David P. Norton. Balanced scorecard menilai kinerja perusahaan melalui perspektif keuangan dan non keuangan. Penelitian ini membandingkan kinerja BPR Mertha Sedana dan BPR Bali Harta Santosa dengan balanced scorecard untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan kinerja. Penilaian kinerja perspektif keuangan diukur dengan rasio-rasio keuangan. Kinerja perspektif pelanggan dinilai dari kepuasan nasabah. Kinerja perspektif proses bisnis internal dinilai berdasarakan tingkat pertumbuhan inovasi. Kinerja perspektif pembelajaran dan pertumbuhan dinilai dengan tingkat kepuasan dan motivasi karyawan, produktivitas karyawan, dan retensi karyawan. Alternatif pengujian hipotesis penelitian adalah Independent sampel t-test dan Mann-Whitney U. Hasil dari penelitian ini terdapat perbedaan rata-rata kinerja perspektif keuangan, kinerja perspektif pelanggan, serta kinerja perspektif pertumbuhan dan pembelajaran BPR Mertha Sedana dan BPR Bali Harta Santosa. Perbedaan rata-rata kinerja perspektif proses bisnis internal tidak dapat diketahui secara statistik sebab standar deviasi kedua BPR bernilai nol.