Journal article

PERBEDAAN KINERJA PEDAGANG DAN PASAR SEBELUM DAN SESUDAH PROGRAM PEMBERDAYAAN MANAJEMEN PASAR DI PASAR AGUNG KOTA DENPASAR

I GST AYU EKA DAMAYANTHI I Gusti Ngurah Agung Suaryana

Volume : 3 Nomor : 2 Published : 2013, December

Jurnal Nasional Tidak Terakreditasi (Mempunyai ISSN)

Abstrak

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja manajemen pasar dan keberhasilan pasar agung dari sisi keuangan dan sisi penelitian empiris. Penelitian ini ingin membuktikan apakah ada perbedaan kinerja pedagang dan pasar sebelum dan sesudah program pemberdayaan manajemen pasar di Pasar Agung Kota Denpasar. Penelitian ini berlokasi di Pasar Agung Kota Denpasar karena merupakan pasar percontohan tingkat nasional yang telah direvitalisasi dalam Program Pemberdayaan Manajemen Pasar (PPMP). Objek penelitian adalah kinerja pedagang dan kinerja pasar Agung sebelum dan sesudah PPMP. Teknik penentuan sample dengan purposive sampling. Metode pengumpulan data adalah metode observasi non partisipan. Teknik analisis data adalah menggunakan uji beda sampel berpasangan untuk menentukan apakah dua sampel yang tidak berhubungan memiliki nilai rata-rata yang berbeda. Hasil pengujian menunjukan nilai Z sebesar -15,911 dan signifikan pada 0,000. Hasil ini membuktikan secara empiris terjadi peningkatan pendapatan perbulan para pedagang di pasar agung setelah PPMP sehingga hipotesis penelitian diterima.