Journal article

Pengaruh Tingkat Pendidikan, Pengalaman Kerja, Independensi, dan Gaya Kepemimpinan terhadap Efektivitas SPI BUMD Kota Denpasar

I Gede Yoga Trisna Widya I Gde Ary Wirajaya

Volume : 27 Nomor : 2 Published : 2019, May

E- Jurnal Akuntansi

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris pengaruh tingkat pendidikan, pengalaman kerja, independensi, dan gaya kepemimpinan terhadap efektivitas Sistem Pengendalian Internal BUMD Kota Denpasar. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode survei. Jumlah populasi adalah 32 Satuan Pengawas Internal di 3 (tiga) BUMD Kota Denpasar. Metode penentuan sampel menggunakan teknik sampel jenuh, sehingga sampel yang digunakan berjumlah 32 Satuan Pengawas Internal. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat pendidikan, pengalaman kerja, independensi, dan gaya kepemimpinan secara parsial berpengaruh positif terhadap efektivitas Sistem Pengendalian Internal BUMD Kota Denpasar.