Journal article
PENGARUH KEAHLIAN AUDIT PADA KUALITAS AUDIT INTERNAL DENGAN GOOD GOVERNANCE SEBAGAI VARIABEL MODERASI
Ni Nyoman Narayanti I Ketut Suryanawa
Volume : 19 Nomor : 2 Published : 2017, May
E-Journal Akuntansi Universitas Udayana
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh keahlian audit pada kualitas audit internal dengan good governance sebagai variabel moderasi. Penelitian ini dilakukan di seluruh kantor PT. Simas Insurance Provinsi Bali sebanyak sembilan kantor yang terdapat pada Wilayah Bali tahun 2016. Sampel ditentukan melalui metode sample jenuh dengan menjadikan semua auditor sebagai responden sebanyak 35 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 35 responden. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan program SPSS yang meliputi: uji validitas dan uji reliabilitas, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi moderasi. Berdasarkan hasil analisis, keahlian yang dimiliki auditor berpengaruh positif pada kualitas audit internal di PT. Simas Insurance Provinsi Bali. Good governance mampu memoderasi atau memperkuat pengaruh keahlian audit pada kualitas audit internal di PT. Simas Insurance Provinsi Bali. Kata kunci: Keahlian Audit, Good Governance, Kualitas Audit Internal