Journal article

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERMINTAAN ENERGI LISTRIK DI PROVINSI BALI

Dewa Bagus Oka Damara1 I Nyoman Mahaendra Yasa

Volume : 8 Nomor : 1 Published : 2018, January

E-Jurnal Ekonom Pembangunan

Abstrak

ABSTRAK Energi listrik merupakan kebutuhan vital bagi seluruh masyarakat, seiring dengan berjalannya waktu permintaan energi listrik di Provinsi Bali mengalami peningkatan setiap tahunnya. Peningkatan permintaan energi listrik ini tidak diimbangi dengan penambahan jumlah investasi energi listrik. Permintaan energi listrik yang tinggi dan terus meningkat ini disebabkan oleh beberapa faktor diantaranya adalah Produk Domestik Regional Bruto, jumlah rumah tangga dan jumlah hotel yang ada di Provinsi Bali. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif didasarkan pada data statistik. Pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi non-partisipan. Penelitian ini menggunakan data sekunder yaitu data yang diperoleh secara tidak langsung dari pihak lain atau media perantara seperti dokumen. Teknik analisis yang dipergunakan adalah regresi linear berganda. Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa Produk Domestik Regional Bruto, jumlah rumah tangga, dan jumlah hotel berpengaruh signifikan secara simultan terhadap permintaan energi listrik di Provinsi Bali. Produk Domestik Regional Bruto, jumlah rumah tangga, dan jumlah hotel berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap permintaan energi listrik di Provinsi Bali. Kata.Kunci: Produk Domestik Regional Bruto (PDRB), Jumlah Rumah Tangga, Jumlah Hotel, dan Permintaan Energi Listrik ABSTRACT Electrical energi is a vital need for all people, as time goes on the demand for electricity in Bali Province continues to increase every year. This increase in electricity demand is not offset by the addition of the amount of electricity energi investment. This high and ever increasing demand for electrical energi is due to several faktors including the Gross Regional Domestic Product, the number of houses, stairs and the number of hotels in Bali Province. This research was conducted in Bali Province. This research is included in the type of quantitative research based on statistical data. Data collection was carried out using non-participant observation methods. This study uses secondary data, namely data obtained indirectly from other parties or intermediary media such as documents. The analysis technique used is multiple linear regression. Based on the analysis, it was found that the Gross Regional Domestic Product, the number of households, and the number of hotels had a significant effect simultaneously on the demand for electrical energi in the Province of Bali. Gross Regional Domestic Product, number of households and number of hotels have a positive and significant effect partially on electricity demand in Bali Province. Keywords: Gross Regional Domestic Product (GRDP), Number of Households, Number of Hotels, and Electric Energi Demand