Journal article

PENGARUH EFIKASI DIRI, PENGAMBILAN RISIKO, DAN INOVASI TERHADAP NIAT BERWIRAUSAHA MAHASISWA FEB UNIVERSITAS UDAYANA

Akbar Cahyo Wibowo I Gst. A. Kt. Gd. Suasana

Volume : 6 Nomor : 10 Published : 2017, October

E- Journal Manajemen Unud

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh efikasi diri, pengambilan risiko dan inovasi terhadap niat berwirausaha mahasiswa DIII dan S1 reguler Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana angkatan 2014. Penelitian ini dilakukan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 156 responden dengan menggunakan teknik non probability sampling, khususnya purposive sampling. Data yang telah dikumpulkan diolah dengan menggunakan teknik analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukan ketiga variabel bebas (efikasi diri, pengambilan resiko, dan inovasi) berpengaruh signifikan terhadap niat berwirausaha mahasiswa. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka Fakultas Ekonomi dan Bisnis sebagai lembaga pendidikan dapat lebih memberikan ilmu-ilmu praktis, seminar-seminar kewirausahaan sehingga nantinya mahasiswa dapat menumbuhkan niat berwirausaha dalam dirinya. Hasil penelitian ini juga dapat memberikan referensi untuk mahasiswa Program DIII dan S1 reguler agar dapat memilih menjadi seorang entrepreneur dan memulai untuk menciptakan lapangan pekerjaannya sendiri. Kata kunci: efikasi diri, pengambilan resiko, inovasi, niat berwirausaha, analisis regresi berganda.