Journal article

PENGARUH PENGALAMAN, ORIENTASI ETIKA, KOMITMEN DAN BUDAYA ETIS ORGANISASI PADA SENSITIVITAS ETIKA AUDITOR BADAN PENGAWASAN KEUANGAN DAN PEMBANGUNAN PERWAKILAN PROVINSI BALI

Putu Purnama Dewi I Wayan Ramantha Ni Ketut Rasmini

Volume : 4 Nomor : 11 Published : 2015, April

E-Jurnal Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana

Abstrak

Pengujian berikut dilakukan guna membuktikan adanya pengaruh dari pengalaman, orientasi etika, komitmen dan budaya etis organisasi pada sensitivitas etika auditor BPKP perwakilan Provinsi Bali. Jumlah responden sebanyak 60 responden. Data diperoleh melalui kuesioner yang disebarkan kepada auditor BPKP. Teknik analisisnya yaitu regresi linear berganda. Pengujian ini mengindikasikan pengalaman tidak memberikan pengaruh pada sensitivitas auditor BPKP. Idealisme memberikan pengaruh positif pada sensitivitas etika auditor BPKP. Sedangkan relativisme memberikan pengaruh negatif pada sensitivitas etika auditor BPKP. Komitmen profesional berpengaruh positif pada sensitivitas etika auditor BPKP. Komitmen organisasional berpengaruh positif pada sensitivitas etika auditor. Budaya etis organisasi berpengaruh positif pada sensitivitas etika auditor BPKP.