Journal article

Pengaruh Faktor Sosial Ekonomi Rumah Tangga Terhadap Sikap Kesehatan Reproduksi Pada Remaja

Wahidah Ayu Wulandari I Made Jember

Volume : 6 Nomor : 5 Published : 2017, May

e-journal ekonomi pembangunan universitas udayana

Abstrak

Penelitian ini memiliki tujuan yang pertama untuk mengetahui pengaruh jenis kelamin, pendidikan Ibu, pengetahuan dan pendapatan orang tua terhadap sikap kesehatan reproduksi pada remaja di Kecamatan Kuta. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, penyebaran kuesioner serta dilakukan wawancara secara mendalam. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode non-random sampling khususnya accidental sampling, dengan sampel sebanyak 174 responden. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis dengan teknik analisis faktor dan analisis regresi linier berganda yang sebelumnya telah dilengkapi dengan uji asumsi klasik. Hasil uji memperoleh hasil jenis kelamin, pendidikan Ibu, pengetahuan dan pendapatan orang tua secara simultan berpengaruh signifikan terhadap terhadap sikap kesehatan reproduksi pada remaja di Kecamatan Kuta. Secara parsial jenis kelamin, pendidikan Ibu, pengetahuan, pendapatan orang tua berpengaruh positif dan signifikan terhadap Sikap Kesehatan Reproduksi Pada Remaja di Kecamatan Kuta (Y). Nilai R2 dalam penelitian ini adalah sebesar 0,704 atau 70,4 persen.