Journal article

ANALISIS PERTUMBUHAN EKONOMI BALI TAHUN 1996-2013

I Gusti Agung Ayu Ratih Cahyani Ida Bagus Darsana

Volume : 5 Nomor : 5 Published : 2016, May

E-Jurnal Ekonom Pembangunan

Abstrak

ABSTRAK Pertumbuhann Ekonomi Bali memiliki potensi wilayah yang berbeda-beda dan mengalami ketimpangan pendapatan, untuk mengurangi ketimpangan pendapatan salah satunya dengan cara meningkatkan output perkapita. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh tenaga kerja, tabungan, investasi dan pengeluaran pemerintah terhadap pertumbuhan ekonomi. Penelitian ini dilakukan di Provinsi Bali data yang digunakan adalah data time series selama 18 tahun dari tahun 1996-2013.Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda.Berdasarkan hasil yang ditemukan bahwa tenaga kerja, tabungan, investasi dan pengeluaran pemerintah secara simultan berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Dan tenaga kerja, tabungan, investasi dan pengeluaran pemerintah secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Kata Kunci :investasi, pengeluaran pemerintah, pertumbuhan ekonomi, tabungan