Journal article
ANALISIS PENDAPATAN PEDAGANG DI PASAR JIMBARAN, KELURAHAN JIMBARAN
Wuri Ajeng Chintya Ida Bagus Darsana
Volume : 2 Nomor : 6 Published : 2013, May
e-journal ekonomi pembangunan universitas udayana
Abstrak
Sekelompok masyarakat kecil berusaha bertahan hidup dengan “berdagang” mencari keuntungan melalui menjajakan berbagai jenis barang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh variabel yang berpengaruh terhadap pendapatan pedagang. Penelitian ini meneliti faktor-faktor yang berpengaruh terhadap pendapatan pedagang seperti Jam kerja, Modal Kerja, Lokasi dan Jenis Produk. Penelitian ini dilakukan di Kelurahan Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan. Peneliti menggunakan sampel dengan jumlah 106 responden dengan menggunakan metode Stratified Random Sampling. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan bahwa variabel-variabel yang mempengaruhi pendapatan adalah jam kerja, modal kerja, lokasi usaha dan jenis produk. Jam kerja merupakan faktor dominan yang mempengaruhi pedagang di pasar Jimbaran. Kata kunci: Pendapatan, Pedagang, Pasar