Journal article

Indeks Kesesuain Wisata di Pantai Pasir Putih Kabupaten Karangasem

i Komang Subandi I GUSTI NGURAH PUTRA DIRGAYUSA Abd. Rahman As-syakur

Volume : 4 Nomor : 1 Published : 2018, June

Journal of Marine and Aquatic Science (JMAS)

Abstrak

Abstrak Penelitian indek kesesuaian wisata (IKW) dilaksanakan di kawasan Pantai Pasir Putih, Desa Bugbug, Kecamatan Karangasem, Kabupaten Karangasem. Pengambilan data dilakukan selama 1 (satu) bulan pada bulan Januari Tahun 2017 di 4 stasiun pengamatan. Sumber data penelitian ini dari data primer yang diperoleh dari observasi dan wawancara dengan wisatawan dan data sekunder diperoleh dari studi literatur atau dari instansi terkait di Pantai Pasir putih.Pengambilan data dilakukan dengan cara purposive sampling. Data yang diambil meliputi: tipe pantai, lebar pantai, kedalaman perairan, kemiringan pantai, material dasar perairan, kecepatan arus perairan, kecerahan perairan, penutupan lahan pantai, biota berbahaya, dan ketersediaan air tawar. Analisis IKW pantai kategori rekreasi mengacu pada matriks kesesuaian wisata dan klasifikasi kesesuaian wisata. Faktor pembatas pada IKW di Pantai Pasir Putih adalah tutupan lahan pantai dan lebar pantai. Nilai IKW untuk kegiatan wisata kategori rekreasi pantai di Pantai Pasir Putih pada stasiun I sebesar 94.23%, II sebesar 96.79%, III sebesar 85.89%, dan VI sebesar 81.41%. Semua stasiun termasuk kategori sangat sesuai (SS) untuk kegiatan wisata pantai. Zona pemanfaatankawasan wisata pantai untuk berenang dan berjemur dilakukan pada stasiun I dan II. Zona pemanfaatan kawasan untuk rekreasi pantai dilakukan pada stasiun I, II, III, dan IV. Stasiun IVarea bagian selatan termasuk zona kawasan suci. Kata Kunci: IKW; zonasi pemanfaatan; Pantai Pasir Putih