Journal article
Pola Kemitraan Agribisnis Tebu di Kecamatan Jetis Kabupaten Mojokerto
Ulil Azmie RATNA KOMALA DEWI I DEWA GEDE RAKA SARJANA
Volume : 3 Nomor : 2 Published : 2019, November
AGRISOCIONOMICS Jurnal Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian
Abstrak
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pola kemitraan agribisnis tebu, menganalisis kontribusi kemitraan Pabrik Gula Gempolkrep dan petani tebu, menganalisis penerimaan dan keuntungan petani tebu, dan menganalisis kendala-kendala yang dihadapi dalam bermitra. Penelitian ini dilaksakanan pada Bulan Desember 2018 hingga Februari 2019 di PG. Gempolkrep dan Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah wawancara mendalam. Penentuan jumlah menggunakan metode simple random sampling dengan jumlah sampel 30 petani. Analisis data yang digunakan ialah analisis deskriptif kualitatif dan analisis kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola kemitraan agribisnis tebu antara PG. Gempolkrep dengan petani tebu adalah pola sub kontrak. Kontribusi kemitraan pada aspek ekonomi yaitu PG. Gempolkrep memberikan jaminan pasar, bantuan modal, dan bagi hasil. Aspek teknis yaitu PG. Gempolkrep memberikan pembinaan dan petani tebu memberikan bahan baku. Aspek sosial yaitu kedua belah pihak berusaha melakukan kerjasama sesuai kesepakatan. Aspek lingkungan yaitu kedua belah pihak membatasi penggunaan bahan kimia. Penerimaan yang diterima petani untuk satu musim tanam sebesar Rp 327.031.898,70 dan keuntungan sebesar Rp 188.397.351,2 per luas lahan garapan 5,53 ha. Kendala yang dihadapi yaitu kecurangan petani tebu, pencairan hasil lelang gula yang sering terlambat, jadwal penyerahan tebu yang diberikan tidak disertai volume, dan nota hasil produksi gula diberikan tidak terperinci. Kata kunci: kemitraan, petani, PG. Gempolkrep, tebu