Journal article

INDUKSI PERTUMBUHAN TUNAS DARI EKSPLAN ANGGREK Dendrobium Heterocarpum Lindl. DENGAN PEMBERIAN HORMON ZEATIN DAN NAA

Ni Luh Putu Kayika Febryanti MADE RIA DEFIANI Ida Ayu Astarini

Volume : 0 Nomor : 1 Published : 2017, September

METAMORFOSA Journal of Biological Sciences

Abstrak

INTISARI Anggrek Dendrobium heterocarpum Lindl. kini mulai sulit ditemukan akibat adanya eksploitasi sehingga kelangkaan anggrek spesies ini merupakan permasalahan yang harus segera diatasi. Salah satu solusi dalam perbanyakan anggrek D. heterocarpum Lindl. adalah dengan teknik kultur in vitro. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh kombinasi antara hormon Zeatin dan NAA pada media dasar Murashige dan Skoog (MS) terhadap multiplikasi tunas anggrek. Penelitian dilaksanakan pada November 2015 hingga Maret 2016 di Laboratorium Kultur Jaringan Tumbuhan, Program Studi Biologi, FMIPA, Universitas Udayana. Percobaan disusun dalam Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 20 kombinasi perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan terdiri atas penambahan Zeatin dan NAA dengan 5 konsentrasi Zeatin (0, 0,1, 0,5, jagung manis dan jagung hibrida sebagai Zeatin alami); 4 konsentrasi NAA (0, 0,05, 0,1 dan 0,5). Data berupa jumlah tunas, jumlah akar dan vigor eksplan. Data kuantitatif berupa jumlah daun dan tinggi tunas pada umur 12 MST dianalisis dengan Analysis of Variance (ANOVA) dan jika berbeda nyata diuji lanjut dengan Duncan Multiple Range Test (DMRT) pada taraf 5%. Media Z5N3 berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan jumlah daun dan tinggi tunas serta media terbaik dalam pertumbuhan jumlah akar. Kombinasi hormon yang mampu merangsang multiplikasi tunas baru anggrek terbaik adalah pada media Z4N3 dan Z5N1. Kata kunci: multiplikasi tunas, kultur in vitro, D. heterocarpum Lindl., hormon tumbuh