Journal article

Pemanfaatan Probiotik Microorganism Effective melalui Air Minum Untuk Meningkatkan Berat Potong dan Komposisi Fisik Karkas Itik Bali Jantan

Komang Bayu Budyatmika Ni Wayan Siti I Nyoman Ardika

Volume : 7 Nomor : 2 Published : 2019, May

e-Journal Peternakan tropika

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian probiotik Effective Microorganism-4 melalui air minum terhadap komposisi fisik karkas itik bali jantan. Penelitian dilaksanakan di Kediri, Tabanan, selama 8 minggu mulai dari 02 Agustus sampai 02 Oktober 2018. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri atas tiga perlakuan, yaitu: A (Air minum tanpa probiotik Microorganism Effective sebagai kontrol), B (Air minum + 0,5% probiotik Microorganism Effective), C (Air minum + 1 % probiotik Microorganism Effective). Masing-masing perlakuan terdiri atas lima ulangan dan setiap ulangan menggunakan tiga ekor itik bali jantan umur 3 hari dengan berat badan rata-rata 55,72 ± 7,16 g. Variabel yang diamati adalah berat potong, berat karkas, persentase karkas, persentase tulang, persentase daging, dan persentase lemak subkutan termasuk kulit. Hasil penelitian menunjukan bahwa pemberian probiotik Microorganism Effective melalui air minum pada level 1% nyata dapat meningkatkan berat potong itik bali jantan, namun tidak nyata meningkatkan berat karkas, persentase daging, persentase lemak subkutan termasuk kulit dan tidak nyata menurunkan persentase karkas, dan persentase tulang. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberian probiotik Microorganism Effective melalui air minum pada level 1% dapat meningkatkan berat potong itik bali jantan, namun pada level 0,51% tidak berpengaruh terhadap komposisi fisik karkas itik bali jantan.