Journal article
Infeksi Virus Rabies di Anak - anak
A.A. Ngurah Subawa DESAK GDE DIAH DHARMA SANTHI A.A. RAKA SUDEWI I WAYAN PUTU SUTIRTA YASA
Volume : 17 Nomor : 3 Published : 2011, July
Indonesian Journal Of Clinical Pathology and Medical Laboratory
Abstrak
Rabies telah dikenal sejak zaman Mesir dan Cina kuno pada abad kelima. Penyakit ini disebabkan oleh Rhabdovirus genus Lyssavirus, yang disebarkan melalui air liur binatang biasanya kelelawar, kepada manusia. Seorang anak laki-laki berusia lima tahun dibawa ke Rumah Sakit Umum Sanglah pada tanggal 19 Februari 2010 dengan keluhan demam sejak pagi hari. Sebelum masuk rumah sakit, pasien selalu menjulurkan lidah dan menggigit bibirnya, minum air hanya sedikit dan susah menelan air. Dari anamnesis melalui keluarga diketahui bahwa pasien memiliki riwayat digigit anjing pada tanggal 4 Februari 2010 di kelopak mata bawah dan sudah mendapatkan perawatan luka dan VAR dosis pertama. Namun, setelah tiga hari mendapatkan perawatan, akhirnya pasien meninggal pada tanggal 21 Februari 2010. Hasil PCR pascakematian (post mortem) dari contoh LCS menunjukkan hasil positif terinfeksi virus rabies. Kata kunci: Infeksi virus rabies, anak