Journal article

The Translation Procedures Used to Translate the Novel 'Catching Fire' Into 'The Hunger Games- Catching Fire Tersulut'

Kadek Dwi Maharatna I GEDE PUTU SUDANA NI LUH PUTU KRISNAWATI

Volume : 20 Nomor : 1 Published : 2017, August

Humanis

Abstrak

Penelitian ini berjudul “The Translation Procedures Used To Translate The Novel “Catching Fire” Into “The Hunger Games: Catching Fire Tersulut”. Penelitian ini difokuskan untuk mengklafikasikan jenis-jenis prosedur penerjemahan dan menganalisis persamaan-persamaan pada prosedur penerjemahan dalam novel “Catching Fire”. Dalam penelitian ini data diambil dari novel “Catching Fire” oleh Suzanne Collins dan terjemahannya dalam Bahasa Indonesia “The Hunger Games: Catching Fire Tersulut” oleh HetihRusli. Data dikumpulkan melalui beberapa langkah. Langkah pertama mengumpulkan data adalah membaca data asli dan terjemahannya dibaca kalimat demi kalimat,langkah kedua adalah mencatat, setelah membaca dan mencatat data tersebutdibandingkanantarabahasasumberdanbahasasasaran, langkah ketiga adalah mengambil data dan langkah terakhir adalah memasukan data kedalam komputer. Hasil analisi smenunjukkan bahwa ada 6 jenis yang ditemukan dalam penelitian ini seperti literal translation, borrowing, calque, modulation, equivalence, and adaptation.