Journal article
Wacana Susila dalam Kakawin Putra Sasana
Dwi Ardianto I KETUT NUARCA I NYOMAN SUKARTHA
Volume : 0 Nomor : 1 Published : 2019, October
SASTRA GOCARA JOURNAL OF OLD JAVANESE STUDIES
Abstrak
Susila merupakan aturan yang baik mengenai tingkah laku, yang wajib dijadikan pedoman hidup bagi manusia. Tujuan tata susila adalah untuk membina hubungan yang selaras atau hubungan yang rukun antar keluarga maupun masyarakat, serta keharmonisan antar manusia dengan Tuhan sebagai pencipta. Membicarakan mengenai susila tersebut, adalah satu teks sastra klasik yang membahas mengenai susila bagi anak-anak. teks sastra klasik tersebut ditulis dalam sebuah media tulis yang disebut lontar. Teks tersebut secara khusus membicarakan sikap bhakti yang wajib dilakukan oleh anak kepada orang tuanya dengan berlandaskan sifat susila. Karya sastra klasik yang secara khusus membicarakan bhakti kepada orang tua berlandaskan sifat susila itu berjudul Kakawin Putra Sasana. Penelitian ini memfokuskan dua permasalahan diantaranya: (1) Bagaimana wacana mengenai susila dalam Kakawin Putra Sasana?, dan (2) Bagaimana konteks dari wacana tersebut di masyarakat?. Meskipun naskah Kakawin Putra Sasana berupa teks, namun tidak dapat dipisahkan dari konteksnya di masyarakat. Karena sebuah teks tentu tidak dapat terlepas dari konteksnya