Traditional Balinese Food " JAJA"

I Ketut Suter , I Made Sugitha, AA Istri Sri Wiadnyani , dkk

ISBN : 978-979-1145-75-76 Published : 2013

Abstrak

Pangan tradisional adalah pangan yang sudah turun tumurun dihasilkan

atau dikonsumsi, menggunakan bahan yang dihasilkan lokal, diolah

secara khas di suatu daerah. Di samping pangan tradisional dikenal juga

istilah pangan lokal yaitu pangan yang secara khas berkembang disuatu

daerah dan diproduksi berbasis bahan lokal. Kedua jenis pangan tersebut

yaitu pangan tradisional dan pangan lokal mempunyai peranan strategis

dalam upaya pengembangan penganekaragaman (diversifikasi) pangan di

daerah., karena bahan baku pangan tersebut tersedia secara spesifik lokasi.

Disamping itu resep makanan yang beraneka ragam macamnya telah

diwariskan secara turun temurun. Dengan demikian, pangan tradisional yang

memiliki beranekaragam unsur pangan lokal dapat dijadikan sarana untuk

mewujudkan penganekaragaman pangan dalam memantapkan ketahanan

pangan nasional